Kamis, 26 Januari 2012

Steviosida

              Pemanis steviosida adalah salah satu pemanis alami yang bersifat non-nutritif. Secara alami, steviosida diperoleh dari ekstrak daun stevia. Tubuh manusia tidak dapat memetabolisme steviosida sehingga tdak ada kalori yang diserap melainkan langsung dibawa ke saluran eksresi. Penggunaan steviosida pertama kali dipromosikan oleh seorang professor asal Belgia sebagai alternative gula dalam bahan pangan. Selain steviosida, daun stevia memiliki glikosida lain seperti rebaudisida dan dulkosida. Keuntungan steviosida sebagai tambahan dalam bahan pangan dapat menguatkan rasa manis, non kalori sehingga tidak meningkatkan kadar gula darah, stabil terhadap suhu panas hingga 2000C, memperlambat pembentukan plak dan karies di gigi, serta tidak bersifat toksik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar